Tampilkan postingan dengan label tips sehat. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label tips sehat. Tampilkan semua postingan

Cara Mencegah Sakit Pinggang

Obat Sakit Pinggang Tradisional Cara Cepat Atasi Sakit Pinggang | Sakit pinggang termasuk salah satu sakit yang banyak di keluhkan oleh banyak orang apalagi bagi mereka yang sering beraktifitas berat dan mereka yang sudah memasuki usia senja. Susunan tulang belakang berfungsi untuk mengerakkan tubuh kita supaya bisa berdiri, duduk , jongkok dll. Bagi anda yang dituntut untuk kerja profesional sakit pinggang sudah pasti akan sangat menganggu aktifitas kita. Sakit pinggang bisa disebabkan oleh berbagai faktor antara lain:

1.  Faktor Usia

Faktor usia sangat berpengaruh besar pada kekuatan tulang seseorang. Diusia diatas 40 kekuatan tulang akan menunjukkan penurunan yang membuat kita mudah merasakan sakit pinggang.

2. Terlalu sering mengunakan high hills atau sepatu hak tinggi

Memakai sepatu hak tinggi bagi sebagian besar orang mungkin adalah sebuah keharusan entah itu karena tuntutan pekerjaan atau bahkan memang lebih percaya diri jika memakai sepatu hak tinggi.Keseringan bersepatu hak tinggi akan membuat kita mudah terkena resiko sakit pinggang.
Kenapa kok bisa demikian karena mengunakan hak tinggi secara terus menerus otomatis beban tubuh kiat dititik beratkan pada kaki sehingga untuk menjaga keseimbangan tubuh kita lebih condong kedepan. Yang seperti inilah dalam jangka panjang akan membuat bentuk tulang menjadi tidak normal akibatnya resiko mengalami sakit pinggang dan punggung jauh lebih besar.

3. Kebanyakan menganggkat beban berat

Pekerjaan terkadang menuntut kita untuk mengangkat beban yang berat dan hal inilah yang sering kali
 menjadi penyebab sakit pinggang. JIka anda merasa tidak mampu untuk mengangkat beban berat sebaiknya jangan diangkat sendirian. Ajaklah teman untuk membantu anda agar beban yang harus anda angkat tidak anda pikul sendiri.

4. Alas Tidur

Tidur menjadi cara yang paling tepat untuk sejenak menghilangkan lelah setelah seharian beraktifitas seharian. Namun pengunaan alas tidur yang terlalu lentur justru akan membuat tubuh kita sakit pinggang. Alas tidur yang terlalu lentur akan membuat kita tidur dalam posisi membenkok yang akan menyebabkan sakit pinggang.

5. Gangguan Pada Ginjal

Apabila anda merasakan sakit pinggang yang disertai dengan mual, muntah, dehidrasi, gangguan pernafasan, kaki bagian tungkai membengkak segeralah periksakan kedokter mungkin saja anda mengalami gagguan pada fungsi ginjal.



Mencegah Sakit Pinggang

1. Terapkan gaya hidup sehat

Gaya hidup yang tidak sehat bisa menimbulkan macam macam penyakit tak terkecuali sakit pinggang.
Lakukan olah raga teratur, makan makanan bergizi dan minum air putih sesuai anjuran dokter yaitu 8 gelas perhari.

2. Kurangi angkat beban berat

 Untuk mencegah sakit pinggang sebaiknya hindari mengangkat beban yang terlalu berat. Jangan mengangkat beban berat sendirian jika dirasa tidak kuat carilah teman untuk membantu anda.

3. Gunakanlah alas tidur yang tidak terlalu lentur.

Pengunaan alas tidur yang tidak terlalu lentur bertujuan agar saat tidur tulang tidak melengkung. Posisi tidur yang disarankan ialah lurus terlentang namun jika anda lebih memilih posisi tidur miring sebaiknya kaki sedikit kedepan sejajar dengan dada.

4. Akupuntur

Akupuntur merupakan pengobatan yang berasal dari negara tirai bambu dengan media jarum yang ditusuk tusukkan pada bagian titik saraf.

5. Pemijatan

 Sakit pinggang yang dikarenakan oleh kecapekan setelah angkat beban berat bisa diatasi dengan melakukan pemijatan. Pijat menjadi alternatif mengatasi sakit pinggang yang banyak diminati banyak orang.

6. Kurangi Memakai Sepatu Hak Tinggi

Agar otot tidak selalu dalam keadaan tegang kurangi mengunakan sepatu hak tinggi. Anda bisa melepas sepatu hak tinggi anda disela sela istirahat.

7. Pergi Kedokter

Jika sakit pingang anda disertai dengan mual muntah, gangguan pernafasan, dehidrasi, kaki bengkak segeralah kunjungi ahli medis untuk mendapatkan penanganan ;lebih lanjut.

Diatas merupakan cara tepat untuk mengatasi sakit pinggang yang aman untuk anda coba. Jagalah selalu kesehatan agar anda bisa menikmati hidup dengan indah.

Tips Mengatasi Bibir Kering dan Pecah Pecah

cara mengatasi bibir kering dan pecah pecahTips Mengatasi Bibir Kering dan Pecah Pecah - Kalian pasti pernah mengalami bibir kering dan pecah pecah, meskipun tergolong penyakit ringan namun sebaiknya harus segera diatasi. Lalu pertanyaannya sekarang cara apa atau obat apa yang kalian gunakan untuk mengobati bibir kering dan pecah pecah? Sebelum lebih jauh membahas bagaimana cara mengatasi bibir kering dan pecah pecah sebaiknya kita perlu tahu dulu apa saja yang menjadi penyebabnya. Bibir merupakan anggota tubuh yang sangat berpengaruh besar pada penampilan seseorang. Bibir yang kering dan pecah pecah tentu sangat saja mengurangi kesempurnaan penampilan kita.

Penyebab bibir kering dan pecah pecah :

  • Pasta gigi yang mengandung detergen

Pasta gigi yang anda pakai sehari hari juga perlu untuk anda perhatikan karena turut menyumbang untuk menjaga kesehatan bibir anda. Jenis pasta gigi yang kita gunakan sehari hari memang sering kali luput dari perhatian anda. Pengunaan detergen pada pasta gigi berguna agar busa yang dikeluarkan saat menyikat melimpah yang bertujuan untuk melonggarkan plak sehingga mudah untuk dibuang ketika kita menyikatnya. Bagi orang yang memiliki kecenderungan masalah dengan mulut, memakai pasta gigi yang mengandung banyak detergen justru akan memberi dampak negatif seperti luka bertambah parah dan bibir kering dan pecah pecah.
  • Kebiasaan menjilati bibir

Menjilat bibir memang sering kali kita lakukan dalam keseharian kita ini dilakukan biasanya karena bibir kita terasa kering dan menjilat bibir diangap cara yang paling mudah untuk mengatasi hal tersebut. Namun tanpa kita sadari menjilat bibir justru akan menyebabkan bibir semakin kering dan pecah pecah. Perlu anda ketahui bibir memiliki kulit yang sangat tipis dan tidak bisa memproduksi kelenjar minyak.
  • Faktor cuaca

Cuaca juga sangat berpengaruh pada kelembaban kulit seseorang termasuk didalamnya kulit bibir. 
Udara yang terlalu panas maupun terlalu dingin membuat kita mudah terserang dehidrasi atau kekurangan cairan. Dehidrasi akan membuat kulit kita mudah kering dan juga memicu terjadinya bibir pecah pecah. Memperbanyak minum air putih menjadi solusi tepat untuk mengatasi dehidrasi dan juga bibir pecah pecah.

  • Kekurangan nutrisi

Kulit yang kekurangan nutrisi kan cenderung kering, jika hal tersebut kita abaikan bukan tidak mungkin membuat bibir menjadi pecah pecah untuk itu memenuhi kebutuhan gizi harian swangatlah penting untuk menjaga kesehatan kulit kita.

  •  Pemakaian lipstik yang mengandung bahan kimia berbahaya secara terus menerus

Pengunaan lipstik memang bertujuan antara lain untuk melembabkan kulit, mempercantik penampilan wajah, agar bibir tidak terlihat pucat, meningkatkan percaya diri dan karena tuntutan pekerjaan. Namun siapa sangka pemakaian lipstik secara terus menerus dapat membuat bibir kita menjadi kering. Bagi wanita lipstik mungkin adalah kebutuhan sehari hari untuk itu sebelum membeli lipstik lihatlah terlebih dahulu kandungan bahannya. Apakah mengandung bahan kimia berbahaya atau tidak karena bisa saja niat untuk mempercantik penampilan wajah justru berbalik membahayakan kesehatan bibir kita. Belilah lipstip di toko toko kosmetik terpercaya jangan anda tergiur pada harga yang murah saja.
  • Mengorok saat tidur

       Mengorok saat kita tidur membuat udara yang ada dimulut menguap sehingga membuat bibir kita kering.


    Berikut ini tips untuk mengatasi bibir kering dan pecah pecah:


    1.Buah tomat

    Buah tomat kaya akan vitamin C yang baik untuk untuk kesehatan kita. Anda dapat memakannya secara langsung atau juga membuatnya menjadi jus tergantung selera anda.

    2. Madu

    Madu bisa anda gunakan untuk mengobati bibir yang kering dan pecah pecah. Caranya oleskan madu pada bibir anda cara ini sangat efektif untuk menjaga kelembaban mulut.

    3. Buah jeruk

    Buah jeruk juga kaya vitamin C yang baik untuk menjaga kelembaban mulut. Mengkonsumsi jeruk secara langsung lebih baik dari pada mengolahnya menjadi jus.

    4. Perbanyak minum air putih

    Air putih sangat berperan penting dalam menjaga kesehatan dan juga kelembaban kulit kita. Maka dari itu penuhilah kebutuhan cairan anda dengan minum air putih sekurang kurangnya 8 gelas perhari.

    5.Pakailah lipstik yang tidak mengandung bahan kimia berbahaya

    Sebelum anda membeli lipstik bacalah dulu bahan pembuatnya pastikan bahan bahan nya aman untuk kita gunakan.

    6. Wortel

    Wortel termasuk sayuran yang bagus untuk kita konsumsi karena selain menyehatkan tubuh kita juga menyehatkan bibir. Anda bisa mengkonsumsinya secara langsung jika mau atau mengolahnya menjadi masakan dan jus.

    7.Minyak zaitun

    Minyak zaitun memang kaya manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Minyak zaitun juga bisa kita gunakan untuk mengobati bibir kering dan pecah pecah caranya oleskan minyak zaitun pada bibir yang pecah pecah secara merata. Lakukan setidaknya 2 x sehari untuk mendapatkan hasil maksimal.

    Secantik apapun wajah kita bila anggota tubuh yang satu ini yaitu bibir dalam keadaan kering dan pecah pecah pastinya juga akan mengurangi kecantikan yang kita miliki. Bila bibir anda kering dan pecah pecah segera atasi dengan cara diatas dijamin bibir akan kembali sehat seperti sedia kala.

    Tanaman Obat Untuk Biduran Atau Alergi Gatal Gatal

    Gatal gatal karena biduranBiduran tentu sudah tak asing lagi ditelinga kita. Ya gatal yang disertai bentol bentol yang diakibatkan oleh biduran memangh sangat mengaggu kenyamanan kita. Biduran termasuk penyakit ringan yang bisa kita obati mengunakan obat tradisional. Beda daerah mungkin cara yang digunakan untuk mengobati biduran mungkin saja juga berbeda beda. Namun terlebih dahulu anda perlu tahu apa penyebab biduran tersebut.  Ada banyak faktor penyebab biduran antara lain:


    • Alergi cuaca

    Alergi cuaca sering diakibatkan oleh cuaca yang berubah ubah dan kualitas air yang kita gunakan kurang bagus . Gatal gatal yang disebabkan oleh alergi cuaca biasanya terjadi saat cuaca terlalu panas atau udara dingin. Gatal dan disertai bentol bisa muncul disekujur tubuh. Minum obat gatal maupun penghilang gatal yang alami hanya bersifat sementara tidak bisa menjamin gatal tidak datang lagi. Biasanya alergi akan sembuh total dengan sendirinya dalam yang cukup lama tergantung dari kondisi penderita. Dari beberapa cerita yang pernah saya dengar alergi cuaca akan sembuh total dalam waktu yang agak lama bahkan dalam hitungan tahun. Hal ini tentu sangat menjengkelkan karena gatal bisa datang setiap saat tanpa mengenal waktu entah itu saya lagi sedang ada acara ataupun tidak. Dan perlu diingat meminum obat gatal biasanya menimbulkan kantuk yang pasti akan sangat menganggu aktifitas yang harus kita jalani.

    • Biduran karena alergi makanan

    Biduran karena alergi makanan terjadi ketika seseorang memakan suatu makanan dan kemudian setelahnya mengalami gatal gatal. Untuk alergi yang diakibatkan oleh makanan satu satunya cara yang paling tepat mengatasinya adalah dengan menghindari makanan tersebut.

    • Biduran karena kontak langsung dengan bulu binatang atau tanaman

    Untuk yang biduran yang disebabkan oleh bulu binatang dan tanaman ini pasti pernah kita semua alami. Dan hampir bisa dipastikan jika kita bersentuhan dengan binatang seperti ulat bulu dan juga tanaman seperti padi dan jagung besar kemungkinan semua orang akan merasakan hal yang sama namun untuk orang orang tertentu yang sudah biasa bersentuhan dengan bulu binatang atau tanaman yang bisa menimbulkan gatal gatal mungkin gatal yang dirasakan akan terasa biasa saja bagi mereka. Dan tentunya akan sangat berbeda dari orang yang memiliki kulit sensitif dan orang orang yang jarang atau belum pernah bersentuhan dengan ulat bulu ataupun yang lain sebelumnya.

    • Biduran karena alergi obat 

    Biduran karena alergi obat obatan akan timbul setelah seseorang tersebut minum obat tertentu. Jika anda alergi pada obat yang ada minum alangkah baiknya konsultasika pada pihak medis agar tidak salah penanganan dan segera mendapatkan solusi yang tepat.

    • Biduran yang yang disebabkan oleh darah kotor

    Darah kotor bisa disebabkan oleh faktor dari luar maupun dari dalam tubuh kita sendiri. Faktor dari luar antara lain karena polusi, asap rokok, makanan dan juga bakteri dan juga penyakit. Sedangkan faktor dari dalam ialah karena sel darah yang telah mati masih ikut mengalir dipembuluh darah yang akan berakibat kurang baik untuk kesehatan kita diantaranya jerawat, nyeri dada, bisulan, dan juga gatal gatal atau biduran. Dengan melakukan donor darah secara rutin 3 sekali ialah cara tepat untuk mengatasi darah kotor.

    •  Gatal karena digigit serangga

    Gigitan serangga merupakan faktor penyebab biduran yang paling sering. Untuk menghilangkan gatal gatal karena gigitan serangga sangat mudah sekali cukup dikasih minyak tawon maka gatal akan segera hilang.


    Mengatasi  masalah biduran memang bukan suatu hal yang sulit. Dari berbagai kasus biduran akan sembuh dengan sendirinya meskipun tanpa diobati. Namun masalahnya betah apa tidak orang tersebut menahan gatal yang dirasakan. Obat untuk mengobati gatal gatal karena biduran biasanya menimbulkan kantuk tentu ini sangat berbahaya bagi keselamatan jiwa anda apabila pekerjaan ataupun kesibukan lainnya mengharuskan anda untuk berada  diluar rumah.  Selagi biduran yang kita alami masih bisa kita obati mengunakan obat tradisional kenapa tidak itu saja yang kita gunakan karena terbukti aman.

    Berikut Tanaman Tradisonal Yang Patut Anda Coba :


    1. Sambiloto

    Tanaman Sambiloto

    Sambiloto bisa dengan mudah kita temui disawah sawah maupun kebun yang ada disekitar kita. Rebuslah kira kita satu genggam sambiloto dengan air bersih. gunakan untuk mandi cara ini sangat ampuh mengobati biduran.

    Sambiloto

    2. Daun johar dan daun jarak


    Tanaman jaratDaun Johar
    Rebuslah daun johar dengan dan jarak dan air rebusannya gunakan untuk mandi. Dijamin gatal akan segera berkurang. Didaerah tempat tinggal saya cara ini sering digunakan untuk mengobati gatal gatal karena biduran kalau didaerah kalian mungkin saja tidak sama.

    3. Kunyit


    kunyit

    Kunyit juga dipercaya ampuh untuk mengurangi rasa gatal saat biduran menyerang. Caranya parut kunyit secukupnya lalu oleskan pada tubuh anda yang gatal.

    5. Asam jawa dan temulawak

    asam jawa

    Rebus asam jawa dengan temulawak tambahkan gula secukupnya tunggu hingga mendidih. Minumlah rebusan asam jawa dan temulawak tadi 3 kali sehari.

    6. Leunca

    Leunca untuk mengobati biduran
    leuncua
    Orang jawa barat sering memanfaatkan leunca menjadi teman makan nasi dan juga lalapan. Didaerah lain leunca memang tidak begitu dikenal seperti di Jawa barat. Siapa yang mengira jika tranaman ini bisa digunakan untuk mengobati biduran. Caranya mudah sekali tumbuk tanaman leunca yang sudah dicuci bersih kemudian oleskan pada tubuh yang biduran.



    Itulah tadi obat tradisional untuk biduran yang banyak tersedia disekitar kita yang aman untuk ada gunakan saat sedang biduran.Biduran bisa sembuh dengan sendirinya tanpa harus diobati memang pendapat tersebut tidaklah salah namun untuk mempercepat proses penyembuhan.

    Obat Herbal Untuk Penyakit Asam Urat

    Obat Herbal  Untuk Penyakit Asam Urat - Obat asam urat yang terbukti manjur dan layak untuk dicoba| Jika anda merasakan nyeri yang hebat didaerah persendian mungkin itu tandanya anda terserang yang namanya asam urat. Asam urat bisa terjadi karena tingginya zat purin didalam tubuh kita, Purin diolah oleh tubuh menjadi asam urat. Didalam tubuh kita asam urat berguna untuk meregenerasi sel dan juga sebagai antioksidan namun jika keberadaannya terlalu tinggi ginjal kita tidak mampu mengeluarkannya sehingga terjadi penumpukan. Penumpukan zat purin inilah yang nantinya akan membuat sendi kita jadi nyeri. Pada keadaan yang cukup parah daerah sendi bisa menjadi bengkak dan tentunya akan menghambat aktifitas kita sehari hari. Penyakit asam urat akan membuat kekuatan tulang kita berkurang.  Untuk mengobatinya anda bisa memanfaatkan tanaman yang ada disekitar kita.

    Pada umumnya penderita asam urat akan merasakan seperti:

    • Nyeri pada sendi hingga bengkak dan memerah
    • Rasa nyeri biasanya terjadi di pagi dan malam hari
    • Dalam keadaan yang sudah serius sendi sulit untuk digerakkan
    • Biasanya yang diserang adalah sendi kaki tangan, Pergelangan, tumit, dengkul dan juga jari jari


    Tips meredakan nyeri saat asam urat menyerang

    1. Perbanyak minum air putih

    Air sangat dibutuhkan tubuh kita untuk menjaga agar tubuh tetap sehat dan bugar selain menyebabkan dehidrasi kekurangan air putih juga bisa memperparah asam urat. Karena dehidrasi akan menyebabkan kadar asam urat dalam darah semakin mengental yang artinya dapat memperparah asam urat yang anda derita.  Dengan minum air putih yang cukup banyak dapat membantu asam urat yang menumpuk dapat terbuang bersamaan dengan air seni yang kita keluarkan. Namun untuk penderita gagal ginjal terapi minum air putih harus dengan pengawasan dokter.

    2. Minum cuka sari apel

    Cuka sari apel adalah hasil pengembangan dari olahan buah apel. Cuka sari apel memang dipercaya dapat mengobati macam macam penyakit termasuk asam urat. Mengkonsumsi cuka sari apel dapat mengurangi rasa nyeri yang ditimbulkan oleh asam urat.  Cara mengkonsumsinya tuangkan satu sendok sari cuka apel kedalam segelas air putih lalu minumlah tiap pagi dan sore hari.

    3. Hindari makan makanan yang mengandung tinggi zat purin

    Karena asam urat disebabkan oleh zat purin yang ada dalam tubuh berlebihan dan cara yang paling tepat adalah dengan mengurangi atau bahkan menghindari mengkonsumsi makanan yang mengandung tinggi zat purin. Antara lain daging yang diawetkan, daging merah, sarden,bebek, softdrink abon, ayam kalkun, Bunga kol, jeroan, kacang kacangan, melinji, sawi, bayam dll.

    3. Makan makanan yang bersifat basa

    Makanan yang bersifat basa antara lain susu rendah lemak, sayuran yang berwarna hijau dan kuning, buah buahan dan sayuran berumbi seperti wortel dan lobak.

    4. Mengkonsumsi buah cerry

     Didalam buah cerry terkandung antoksidan alami yang berguna untuk meredakn nyeri. Saat nyeri pada sendi melanda buah cerry menjadi buah yang paling tepat anda konsumsi. Untuk pencegahan buah cerry juga sangat disarakan untuk anda konsumsi.

    5. Minum wedang jahe

     Jahe memiliki banyak kegunaan untuk ksehatan jika kita konsumsi.  Bagi anda yang menderita asam urat secangkir wedang jahe bisa anda gunakan untuk mengobatinya. Dengan meminum wedang jahe merah tiap pagi dan sore bisa menghilangkan dahaga dan juga mengobati asam urat yang menyerang.


    6. Minum air rebusan daun salam

    Air rebusan daun salam berkhasiat ampuh unuk mengobati  asam urat. Rebuslah satu genggam daun salam dengan 2 gelas air. Rebus hingga airnya menjadi satu gelas. Sebelum meminumnya saring terlebih dahulu.
     
    7. Mengkonsumsi air rebusan daun sirsak

    Daun sirsak sering digunakan untuk pengobatan herbal termasuk untuk menurunkan kadar asam urat yang berlebihan. Mengkonsumsi rebusan daun sirsak juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan juga menjaga peredaran darah.

    8. Mengkonsumsi rebusan kulit manggis

    Kulit manggis mengandung senyawa xanthone yang baik untuk mengobati asam urat. Mengkonsumsi rebusan kulit manggis sebaiknya dengan pengawasan ahli karena bisa menimbulkan efek yang tidak baik jika dikonsumsi berlebihan.

    Sebelum ada mengobati asam urat yang anda alami dengan mengunakan obat dokter maupun obat apotek ada baiknya anda coba dulu obat asam urat seperti diatas karena terbukti manjur dan aman untuk dikonsumsi.

    Obat Untuk Menghilangkan panu

    Obat Untuk Menghilangkan panu - Infeksi jamur dapat menyebabkan penyakit kulit antara lain panuan. Untuk mengobatinya anda dapat memanfaatkan obat tradisional maupun obat apotek. Penyakit kulit yang satu ini memang tidak berbahaya, namun sangat menganggu anda untuk berpenampilan menarik. Apalagi jika letak panuan tersebut berada pada daerah terbuka seperti tangan dan leher tentu saja orang yang melihatnya akan risih terlebih yang mengalaminya. Mengobati panu bukanlah suatu hal  sulit hanya saja memang butuh ketelatenan agar panu hilang dengan sempurna dari kulit mulus kita. Kulit yang berpanu akan terasa sangat gatal saat kita sedang berkeringat. Karena penyebab panuan salah satunya adalah keringat yang berlebihan. 




     Berikut ini tips agar terhindar dari panuan:

    1.Menjaga kebersihan tubuh dengan rajin mandi. Dan pakailah sabun anti kuman agar kuman yang melekat ditubuh anda hilang.

    2.Hindari memakai handuk yang basah karena handuk basah mudah ditumbuhi kuman dan bakteri yang penyebab panuan dan penyakit kulit lainnya. Jangan lupa untuk menjemur handuk setelah dipakai agar handuk tidak dalam keadaan lembab ketika akan dipakai

    3. Usahakan untuk tidak mengunakan pakaian ketat dan pakaian yang susah menyerap keringat.
    Selain bisa menyebabkan bau badan yang tidak sedap mengunakan pakaian ketat dan tidak mudah menyerap keringat juga bisa memicu tumbuhnya panu dikulit kita.

    4.Panuan juga berhubungan dengan kekebalan tubuh yang menurun. Untuk itu penuhilah kebutuhan gizi tubuh serta olahraga teratur agar badan tetap dalam keadaan fit.

    Saat ini kita dapat dengan mudah mendapatkan obat panu diapotek maupun toko obat terdekat dengan harga yang cukup terjangkau. Mengobati panuan dengan obat apotek memang lebih praktis namun tidak ada salahnya anda mencoba mengobati panu dengan  cara tradisional. Walaupun sedikit ribet namun pengunaan obat tradisional juga tak kalah ampuhnya menghilangkan panu.

    1. Obat penghilang panu

    Obat penghilang panu yang banyak tersedia diapotek memang banyak dipilih karena selain efektif juga lebih praktis tidak usah ribet. Obat panu biasanya tersedia dalam bentuk krim dan cair. Pengunaanya juga cukup mudah dengan mengoleskan obat penghilang panu sehabis mandi pada kulit yang ditumbuhi panu. Jika dilakukan secara teratur panu anda akan segera musnah dai kulit anda.

    2. Lengkuas

    Lengkuas sering kita gunakan sebagai bumbu pelengkap masakan. Namun tahukan anda jika penyedap masakan yang satu ini bisa kita gunakan untuk membasmi panu? Caranya parut lengkuas secukupnya kira kira rata jika dioleskan pada bagian kulit yang berpanu pada tubuh anda. Tunggu hingga kering lalu bilas dengan air bersih. Parutan lengkuas jika dioleskan pada kulit akan memberikan rasa sedikit panas namun tidak dalam waktu yang sebentar saja.

    Tanaman Lengkuas

       
    3. Bawang Putih

    Manfaat bawang putih untuk mengobati panuan mungkin sebelumnya tidak pernah terbersit dibenak anda. Untuk menghilangkan panuan kupas kulit bawang putih lalu belah menjadi bagian. Gosok gosokkan pada kulit yang berpanu. Lakukan secara taratur.

    Bawang putih untuk mengobati panuan

    4. Jeruk nipis dan Belerang

    Jeruk nipis juga bisa anda manfaatkan untuk menghilangkan panu namun khasiatnya akan jauh lebih ampuh jika dipadukan dengan belerang. Belerang yang dijual dipasaran biasanya masih berbentuk gumpalan untuk itu tumbuk belerang hingga halus lalu campur dengan perasan jeruk nipis. Oleskan kedua bahan tadi pada kulit anda jika sudah kering bilas dengan air bersih.




    5. Cuka sari apel
      
    Memangnya apa bisa cuka sari apel digunakan untuk mengobati panu? Lalu dimana kita bisa mendapatkan cuka sari apel?Mungkin masih banyak yang binggung dimana kita bisa membeli cuka sari apel. Anda bisa membeli cuka sari apel di apotek sekitar tempat tinggal anda namun jika tidak anda belilah cuka sari apel di apotek kimia farma pasti ada disana. Atau ada bisa membeli secara online karena sekarang ini apapun kebutuhan kita bisa penuhi lewat cara online.

    Cuka sari apel


    6.Lidah buaya

    Lidah buaya tak hanya baik untuk memelihara kesehatan rambut namun juga bisa kita gunakan untuk mengobati panuan. Cara ini belum begitu familiar ditelinga banyak orang namun faktanya terbukti ampuh mengusir panu dari kulit kita. Caranya belah batang lidah buaya menjadi 2 bagian. Lalu gosok gosokkan pada kulit yang berpanu. Tunggu hingga kering lalu bilas dengan air bersih.

    Jika kulit anda ditumbuhi panu segeralah lakukan penanganan agar tidak semakin meluas kebagian kulit disekitarnya. Obat panu tradisional dan apotek memang terbukti bisa efektif mengusir panu namun berapa lama panu bisa hilang dari kulit kita juga tergantung dari kekebalan tubuh masing masing dalam melawan suatu penyakit. Untuk itu sangat diperlukan sekali menjaga kesehatan tubuh kita agar terhindar dari penyakit.

    Penyebab Sakit Bisul Dan Cara Mengobatinya

    Penyebab Sakit Bisul Dan Cara Mengobatinya - Pernahkan anda mengalami yang namanya penyakit bisul?Bisul memang penyakit kulit yang bisa menyerang siapa saja. Untuk itu kalian perlu tahu obat bisul yang aman anda gunakan. Namun sebelum itu anda perlu tahu apa sich sebenarnya penyakit bisul itu dan apa pula penyebabnya. Bisul ialah suatu penyakit kulit yang disebabkan akibat infeksi oleh kuman atau bakteri. Bisul ditandai dengan kulit bengkak memerah yang diserti rasa nyeri dan lebih parahnya lagi hingga bernanah.

    Berikut ini peyebab bisulan:

    1.Kebersihan yang kurang terjaga


    Penyakit bisul paling banyak kasusnya menyerang anak anak karena dunia pada usia anak anak masih dipenuhi dengan kegiatan bermain yang tanpa disadari bisa bersentuhan langsung dengan kuman dan bakteri. Jika kita sebagia orang tua lalai menjaga kesebersihan anak kita  maka kemungkinan terserang bisul lebih besar. Itu artinya  sebagai orang tua  kita harus benar benar memperhatikan lingkungan tempat bermain anak anak kita agar jauh dari penyakit bisul. Cuci tangan anak anda sesudah bermain, mau makan dan akan tidur agar kuman kuman yang menempel terbuang.

    2.Keringat berlebihan

    Keringat berlebihan akan memicu biang keringat. Biang keringat akan menimbulkan rasa gatal dan biasanya kita akan mengaruk garuk kulit kita untuk t gatalnya. Tanpa disadari mengaruk bisa meningalkan bekas luka yang mudah ditumbuhi bakteri.  Hal seperti ini bisa menjadi penyebab tumbuhnya bisulan. Saat daya tahan tubuh kita menurut berbagai penyakit bisa menyerang kita termasuk penyakit bisul.

    3. Gizi buruk


    Tubuh kita  membutuhkan asupan makanan yang bergizi untuk memenuhi kebutuhan gizi harian kita. Bisul juga bisa menyerang lantaran kebutuhan gizi kita tidak terpenuhi. Anak anak lebih rentan terhadap penyakit bisulan untuk itu penuhi gizi anak anda agar meminimalisir terjangkitnya bisul. Telur merupakan bahan makanan yang mengandung protein yang tinggi yang baik untuk memenuhi kebutuhan protein anak anak kita. Akan tetapi protein pada telur bisa justru menimbulkan bisulan karena alergi protein telur. Namun apabila anak anda tidak memiliki alergi pada protein telur makan mengkonsumsi telur justru bisa membantu anda sembuh dari bisulan. Protein membantu mempebaiki jaringan sel yang rusak akibat bisul.



    Cara mengobati bisul


    1. Mengobati bisul dengan bawang putih


    Untuk memulihkan jaringan sel yang rusak akibat bisulan dengan mengunakan bawang putih karena terkandung sejumlah antioksidan alami. Caranya mudah sekali tumbuk bawang putih lalu oleskan pada kulit anda yang ditumbuhi bisul diamkan hingga meresap. Lakukan secara teratur hingga bisul anda benar benar sembuh.

    2.Mengobati bisul dengan kompres air hangat

    Mengompres dengan hangat mampu mengurangi nyeri yang ditimbulkan akibat bisul.  Kompres secara perlahan dan jangan dipencet pencet terlalu keras karena jika menekan bisul dapat menyebabkan bakteri menyebar dan akan membuat tumbuh bisul baru disekitarnya.
     

    3.Mengobati bisul dengan lidah  buaya

    Lidah buaya adalah satu dari banyak tumbuhan yang berfungsi sebagai obat. Ambil lidah buaya lalu belah ambil dagingnya. Kemudian tempelkan daging lidah buaya diatas bisul anda diamkan hingga kering. Daging lidah buaya apabila ditempelkan pada luka akan memberikan rasa dingin dan mengurangi rasa sakitnya.

    4.Mengobati bisul dengan duri

    Mengobati bisul dengan daun bayam duri sangat mudah caranya remas remas daun bayam dengan garam. Setelah memar tempelkan pada bisul anda cara ini akan mengurangi rasa nyeri yang ditimbulkan.


    5.Mengobati bisul dengan bayam daun sirih

    Ambil 3 lembar daun sirih lalu tumbuk hingga halus. Tempelkan tumbukan daun sirih diatas bisul tunggu hingga kering. Bilas dengan air hanggat.

    6.Mengobati bisul dengan cocor bebek

    Cocor bebek adalah tanaman hias yang memiliki manfaat untuk mengatasi bisul. Caranya ambil lembar 3 lembar daun cocor bebek lalu cuci bersih selanjutnya tumbuk. oleskan pada bisul anda diamkan hingga kering dan bilas dengan air hangat atau air bersih.

    7. Mengobati bisul dengan daun kecubung

    Tumbuhan kecubung adalah beracun namun memiliki manfaat yang bagus untuk mengobati bisulan. Caranya tumbuk 3 lembar daun kecubung bersama dengan bunganya. Tempelkan pada bisul kemudian diamkan hingga kering.
    .
    Jika bisul anda tak kunjung sembuh segeralah pergi kedokter untuk mendapatkan penanganan medis agar bisul tidak semakin bertambah parah. Obat bisul diatas merupakan obat bisul alami yang aman dan patut dicoba.
     

    Cara Menghilangkan Bau Mulut Secara Alami

     Menghilakan bau mulut bukanlah suatu yang sulit untuk kita lakukan asalkan kita mau berusaha segala sesuatu yang sulit akan  menjadi mudah. Mulut adalah anggota tubuh yang sangat penting untuk kita jaga kebersihanya. Karena mulut adalah satu bagian tubuh yang paling utama kita gunakan untuk berinteraksi dengan sesama. Oleh karenanya apabila mulut menimbulkan bau yang tidak sedap tentu saja siapapun yang diajak ngobrol akan merasa tidak nyaman atau membuang muka dan parahnya lagi menghindar. Bayangkan jika hal itu terjadi pada kita, sudah pasti sebel kan? Untuk itu menjaga kebersihan dan kesehatan mulut harus kita lakukan agar kejadian seperti diatas tidak sampai terjadi pada diri kita.


    Penyebab Bau Mulut :


    1. Makan makanan yang ber bau tajam

    Agar bau mulut anda terhindar dari bau yang tida enak  maka sebaiknya hindari makan makanan yang memiliki bau yang menyengat seperti petai, lamtoro, jengkol, dan kurangi konsumsi bawang bawangan. Karena beberapa bahan diatas jika dimakan akan menimbulkan bau mulut yang tidak sedap. Namun jika anda benar benar menyukai makanan yang seperti diatas maka sebaiknya jangan terlalu banyak dan sikatlah gigi anda setelah memakannya untuk meminimalisir bau yang ditimbulkan.

    2. Masalah Gigi

    Radang gusi, karang gigi, gigi berlubang merupakan masalah pada gigi yang sering dialami banyak orang yang tanpa disadari dapat membuat bau mulut anda tidak enak. Maka dari itu jagalah selalu kesehatan dan kebersihan mulut  agar bau mulut yang tidak sedap tidak sampai terjadi pada anda. Berikut adalah penyebab masalah pada gigi.

    3. Karang gigi

    Terbentuknya karang gigi sering kali dipicu karena jarang mengosok gigi sehingga sisa sisa makanan yang menempel digigi lama lama akan berubah menjadi plak dan selanjutnya memicu tumbuhnya bakteri yang pada akhirnya akan merusak gigi anda.

    4. Radang gusi

    Jika gusi anda memerah bengkak dan terasa sakit dan nyeri itu tandanya anda sedang mengalami yang namanya radang gusi. Radang gusi akan bertambah parah jika anda sedang hamil karena dipengaruhi oleh perubahan hormon. Penyebab radang gusi biasanya karena adanya plak pada gigi dan juga karena kurangnya asupan vitamin C.

    5. Gigi berlubang

    Kuman yang bersarang pada mulut anda apabila tidak dibersihkan akan menyebabkan. Maka dari jangan lupa menyikat gigi setelah makan dan ketika akan tidur agar sisa makanan yang menempel digigi terbuang bersama kuman kuman supaya tidak membuat gigi anda berlubang.

    3. Tidak sarapan

    Melewatkan sarapan pagi akan meyebabkan produksi air liur berkurang akibatnya bau mulut anda menjadi tak sedap. Buat kalian yang memiliki kebiasaan sarapan pagi mulai dari sekarang ubahlah kebiasaan ersebut karena akan berdampa buruk untuk kesehatan dan juga akan menimbulkan bau mulut yang tak sedap yang pastinya akan sangat menganggu kita da juga orang orang disekitar kita.

    5.Sedang melakukan diet

    Pernahkan sebelumnya terbersit dibenak anda jika diet bisa menyebabkan bau mulut menjadi idak sedap?Ketika kita sedang melakukan diet apalagi kalau diet ketat tentunya berkuranglah asupan asam amino kedalam tubuh. Akibatnya bau mulut anda menjadi tidak sedap.


    6. Mengunakan gigi palsu

    Pengunaan gigi palsu biasaya akan mempengaruhi bau mulut.  Jadi mohon untuk diperhatikan bagi anda yang memakai gigi palsu sebaiknya lakukan perawatan secara teratur dan jangan lupa untuk rajin pergi ke dokter gigi guna melengkapi perawatan gigi anda.

    7. Kurangnya asupan air putih

    Manfaat air untuk tubuh kita sangatlah besar karena sebagian besar komponen dari tubuh kita adalah air. Air sangat diperlukan untuk menjaga mulut kita agar nafas tetap segar dan jauh dari bau mulut. Air merupakan komponen utama untuk memproduksi air liur. Namun tahukan anda kenapa kekurangan air liur bisa menyebabkan bau mulut tidak sedap? Karena salah satu fungsi air liur adalah membunuh kuman kuman yang ada dimulut dan adanya kuman itulah yang membuat bau mulut anda menjadi tidak sedap.

    Cara Mencegah Dari Bau Mulut Tidak Sedap :


    • Makan buah buahan misalnya saja buah stroberi dan apel. Kedua buah tersebut bisa anda gunakan untuk menjag kesehata mulut anda.

    • Berkumur mengunakan garam adalah cara lama namun sampai saat ini masih dipercaya mampu menghilangkan bau mulut tidak sedap. Memang bisa dibilang agak kuno namun sangat ampuh untuk mengusir bau mulut tidak sedap. Karena garam mampu membunuh kuman kuman yang ada pada mulut anda yang dapat memicu terjadinya bau mulut yang tidak sedap.

    • Obat kumur adalah salah satu yang diminati karena efektif dan tidak ribet.  Sekarang ini obat kumur sudah banyak tersedia diapotek bahkan toko maupun swalayan terdekat didaerah anda.

    • Minumlah seduhan teh hijau tanpa gula untuk menetralkan bau mulut yang tidak sedap.

    • Untuk memenuhi kebutuhan air untuk tubuh anda maka minumlah air putih minimal 8 gelas perhari untuk menjaga ketersediaan air liur.

    • Kurangi makan makanan yang memiliki bau tajam.

    • Mengunyah permen karet dapat menambah jumlah air liur kita karena didalam permen karet terdapat xylitol  yang berguna merangsang produksi air liur.

    • Sikatlah gigi nada minimal 2x sehari untuk menjagakebersihan mulut anda. Dan jangan lupa meluangkan waktu anda untuk pergi kedokter gigi setidaknya 6 bulan sekali untuk memastikan kebersihan mulut anda.
      Beberapa cara diatas merupakan cara aman dan efektif  untuk menghilangkan bau mulut tidak sedap yang patut anda coba.

      Tentang Kanker Kelenjar Getah Bening (Limfoma)

      Tentang Kanker Kelenjar Getah Bening  - Penyakit kanker kelenjar bening adalah salah satu penyakit yang perlu kita waspadai saat ini. Di zaman sekarang ini berbagai macam penyakit mudah menyerang siapa saja tanpa pandang usia baik bayi, anak anak, dewasa maupun orang tua entah itu orang kaya maupun miskin semua memiliki resiko terserang suatu penyakit. Maka dari itu menjaga kesehatan adalah suatu hal yang mutlak kita lakukan sebagai langkah pencegahan dini. Jika sudah terserang penyakit apapun yang kita lakukan pastilah tidak bisa seleluasa seperti saat kita dalam keadaan sehat. Pentingnya menjaga kesehatan harus kita tanamankan pada diri anak anak kita sedini mungkin agar anak anak terbiasa sejak kecil.

      Seperti yang sudah saya katakan diatas salah satu penyakit yang perlu kita waspadai dewasa ialah kanker kelenjar getah bening atau limfoma. Kelenjar getah bening ialah kumpulan jaringan jaringan yang berukuran sangat kecil kira kira sebiji kacang dan merupakan tempat tinggal bagi sel darah putih. Kelenjar getah bening berkaitan dengan imunitas atau kekebalan tubuh seseorang dan biasanya terdapat pada area pangkal paha, ketiak dan leher.


      Secara umum awal terjadinya kanker kelenjar getah bening ditandai oleh:

      1. Daya tahan tubuh yang menurun, cepat merasa capek, badan terasa lemas
      2. Munculnya benjolan keras pada daerah tertentu yakni pangkal paha, leher dan ketiak namun tidak menimbulkan rasa sakit dan terus membesar bila dibiarkan
      3. Demam yang disertai menggigil dan berkeringat dimalam hari
      4.Berat badan yang menurun tanpa sebab yang jelas
      5.Terganggunya pernafasan seperti sesak nafas
      6.Kehilangan nafsu makan secara drastis


      Berikut ini faktor seseorang bisa terserang penyakit kanker kelenjar getah bening:

      1. Faktor genetik atau keturunan

      Faktor genetik bisa menjadi penyebab kanker kelenjar getah bening maka dari itu jika ada anggota keluarga inti kita yang mengalami penyakit tersebut sebaiknya lebih waspada lagi dan lakukan pencegahan sedini mungkin dengan memerapkan gaya hidup sehat, olahraga teratur, istirahat yang cukup serta makan makanan sehat.

      2. Kekebalan tubuh menurun 

       Menurunnya sistem kekebalan tubuh bisa menyebabkan badan mudah capek, lemas dan untuk membantu memulihkan stamina yang menurun anda dapat minum saplemen dan vitamin.

      3. Kurang olahraga 

      Olahraga merupakan kegiatan penting yang sayang jika anda lewatkan. Seseorang yang senang berolahraga biasanya tetap sehat dan jauh dari penyakit meskipun usianya tidak muda lagi. Kurang olah raga dapat memicu berbagai masalah kesehatan seperti kegemukan dan juga penyakit berbahaya kanker kelenjar getah bening.

      4.Gaya hidup yang tidak sehat 

      Saat ini penyakit bahaya yang disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat terus menghantui kehidupan kita semua. Gaya hidup yang tidak sehat misalnya minum minuman keras dan mengkonsumsi obat terlarang adalah kenikmatan sesaat yang bisa menimbulkan masalah kesehatn dikemudian hari. Maka sudah sepantasnya anda menerapkan gaya hidup sehat mulai diri dan keluarga tercinta dengan rajin olahraga, makan makanan sehat, dan teruslah berfikir positif.

      5. Kurang minum air putih

      Kebutuhan air putih manusia rata rata perhari ialah 8 gelas maka anda jangan sampai minum air putih kurang dari itu. Selain bisa menyebab ambeien dan dehidrasi kurang minum air putih juga bisa menyebabkan kanker kelenjar getah bening.

      6. Lingkungan sekitar yang tidak sehat

       Menjaga lingkungan sangat diperlukan untuk menghidari kanker kelenjar getah bening. Menjaga kebersihan harus kita mulai dari tempat tinggal kita dan lingkungan sekitarnya. Menjaga kebersihan harus kita tanamkan pada buah hati kita sedini mungkin agar dia terbiasa karena sesuatu yang dimulai dari usia dini lebih baik dari pada ketika sudah dewasa.

      7.Kurang istirahat

      Sebagian orang menganggap kurang istirahat adalah suatu hal yang biasa saja. Namun jika hal itu anda lakukan secara terus menerus bisa menimbulkan masalah kesehatan seperti kanker kelenjar getah bening. Istirahat cukup merupakan solusi tepat untuk meminimalisir penyakit kelenjar getah bening.

      8.Makan makanan yang tidak sehat

      Makan makanan yang kurang sehat seperti berbahan pewarna bahaya, dan berpengawet dapat meningkatka resiko terjadinya kanker kelenjar getah bening. Hindari makanan yang tidak sehat dan perbanyak makan sayuran segar dan buah buahan untuk menekan resiko penyakit kelenjar getah bening


      Pengobatan kanker bisa dilakukan dengan cara non medis maupun cara medis. Secara non medis pengobatan kanker biasanya dilakukan dengan cara memanfaatkan herbal tetentu untuk mematikan sel kanker.





      Sedangkan pengobatan kanker secara medis mengunakan cara cara sebagai berikut:


       1.Kemotherapy

      Kemotherapy ialah pengobatan kanker dengan cara memasukan obat kanker kedalam tubuh pasien melalui infus. yang bertujuan mematikan sel kanker agar tidak menyebar keseluruh tubuh namum biasanya mempunyai efek kerontokan pada rambut.

      2.Terapy radiasi

      terapy radiasi ialah penyinaran mengunakan sinar energi tinggi untuk mematikan sel kanker.

      3.Terapy biologi 

      terapy ini bertujuan memperkuat sistem kekebalan tubuh untuk melawan sel kanker. Dengan begitu sel kanker yang ada dalam tubuh penderita tidak terus berkembang.

      Kanker kelenjar getah bening menjadi momok menyeramkan akhir akhir ini karena bisa menyebabkan kematian. Jika anda mengalami ciri ciri seperti diatas maka segeralah pergi ke dokter untuk memeriksakan kesehatan anda serta memastikan apakah itu kanker kelenjar getah bening atau bukan. Pemeriksaan dini membantu penyakit tidak terus berkembang dan diharapkan bisa mengobati penyakit tersebut.

      8 Manfaat Buah dan Daun Pepaya Untuk Kesehatan

      Buah pepaya merupakan salah satu buah pencuci mulut yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, karena buah ini memang memiliki kandungan nutrisi yang lengkap dan tentunya jika kita sering mengkonsumsi buah pepaya tubuh kita akan terasa selalu segar sebab kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh kita dapat terpenuhi. Tak hanya buahnya saja yang memiliki banyak manfaat, namun biji, daun bahkan akar pepaya juga bisa dijadikan sebagai obat untuk mengobati berbagai penyakit. 


      7 Manfaat Buah dan Daun Pepaya Untuk Kesehatan


      Manfaat Daun, akar dan Buah Pepaya :

      1. Melancarkan buang air besar. 

      Jika anda mempunyai gangguan pencernaan misalnya susah buang air besar, cara yang mudah anda lakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan mengkonsumsi buah pepaya atau kates yang sudah matang. Karena pepaya yang matang banyak mengandung vitamin C yang bisa membantu memudahkan buang air besar yang anda alami dan juga bisa mengatasi sembelit. Cara seperti ini sudah sering kali saya pergunakan jika saya mengalami gangguan buang air besar dan hasilnya memang benar benar manjur.


      2. Manfaat daun pepaya sebagai pencegah demam malaria.

        Jika musim penghujan mulai datang, ada baiknya jika anda selalu waspada pada serangan demam berdarah atau demam malaria. Karena pada musim penghujan nyamuk malaria akan sangat mudah berkembang biak pada saluran air yang tidak mengalir, atau pada tempat-tempat lembab dan basah lainnya. Untuk menjaga keluarga anda dari serangan demam berdarah sebaiknya anda rajin mengkonsumsi daun pepaya. Tumbuk  halus daun pepaya lalu peras airnya dan diminum sehari satu kali atau juga dapat dimasak dan dijadikan sayur. Memang rasanya sangat pahit sekali namun cara ini cukup efektif untuk penangkal serangan nyamuk malaria.

      3. Manfaat daun pepaya untuk mencegah demam nifas.

       Selain sebagi penangkal nyamuk demam berdarah daun pepaya juga bermanfaat untuk mencegah demam nifas. Caranya petik 3 lembar daun pepaya yang sudah tua, lalu cuci bersih kemudian berilah air 2 gelas peras rebus dan sisakan hingga 1 gelas.


      4. Manfaat akar pepaya untuk melancarkan buang air besar.

      Selain buahnya bisa anda gunakan untuk mengatasi susah buang air besar ternyata akar pepaya juga memiliki khasiat yang sama yakni mengatasi susah buang air besar. Caranya ambil 3 akar pepaya kemudian rebus dengan 1 gelas air sisakan setengah gelas. Anda juga bisa menambahkan sedikit gula atau madu untuk menyamarkan rasa pahit yang menjadi ciri khas tanaman pepaya.

      5. Membantu menambah nafsu makan.

      Buat anda yang merasa mempunyai keluhan nafsu makan berkurang anda bisa mencoba alternatif berikut ini : Petik 2 lembar daun pepaya yang sudah tua, lalu tumbuk, kemudian tambahkan air 1/4 gelas terus diperas dan tambahkan juga garam.

      6. Menurunkan darah tinggi.

      Jika anda menderita penyakit tekanan darah tinggi tidak usah terburu-buru membeli obat apotik yang harganya cukup mahal. Banyak alternatif lain yang bisa anda coba untuk mengobati penyakit ini dan diataranya dengan memanfaatkan buah pepaya muda, caranya ambil pepaya yang masih muda, lalu diparut dan diambil airnya. Minum air dari parutan buah pepaya muda tadi satu kali sehari selama 3 hari berturut turut.

      7. Untuk melancarkan asi.
       gangguan asi yang tidak lancar memang kerap sekali dialami oleh ibu yang baru saja menyusui, jika dibiarkan kondisi seperti ini terus menerus maka akibatnya buah hati anda akan rewel terus karena merasa lapar.
      Buat ibu-ibu yang sedang menyusui jika mempunyai masalah asi yang tidak lancar anda bisa mencoba menggunakan daun pepaya, caranya ambil dua lembar daun pepaya, kemudian layukan dan tempelkan pada daerah sekitar payudar4.

      8. Mengobati sakit gigi.
       Buat anda yang mengalami sakit gigi yang tidak juga sembuh meski telah mencoba berbagai obat anda bisa menggunakan getah dari buah pepaya untuk mengobatinya, caranya cukup teteskan getas pepaya area gigi yang terasa sakit. Jika tak juga dirasakan ada perubahan anda bisa mencoba obat sakit gigi.

      Nah diatas adalah beberapa manfaat pepaya mulai dari buah, daun sampai akarnya. Jika kalian merasa memiliki masalah kesehatan sama seperti apa yang sudah saya tuliskan diatas mungkin bisa mencoba menggunakan tumbuhan ini untuk mengobatinya.

      Manfaat Dan Khasiat Buah Naga Bagi Tubuh Kita

      Manfaat Buah Naga dan Khasiatnya | Siapa yang tak tahu dengan yang buah yang satu ini. Buah naga memiliki ciri fisik yang unik yakni menyerupai naga serta didalam daging buahnya terdapat butiran kecil kecil hampir mirip dengan biji selasih. Dibalik bentuk buahnya yang unik buah naga juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Selain nikmat dimakan begitu saja buah naga juga bisa diolah menjadi beberapa menu olahan minuman yang lezat dan segar seperti jus dan sup buah. Ada 4 jenis buah naga yang :

      1. Buah naga putih

      Buah naga putih memiliki ciri ciri kulit buah berwarna merah dan paling tinggi antioksidannya. Jenis buah naga mudah ditemui ditoko buah maupun swalayan.

      buah naga putih

      2. Buah naga kuning
      Mempunyai ciri-ciri warna kulit buahnya kuning dan daging buahnya juga kuning. Rasanya paling manis diantara jenis lainnya. Buah naga kuning terbilang masih jarang kita jumpai dipasaran hanya di supermaket tertentu saja 

      buah naga kuning

      3. Buah naga merah


      Mempunyai ciri-ciri warna kulit buah merah serta daging buahnya berwarna merah muda.
      Dari semua jenis buah naga buah naga merah paling mudah kita jumpai dimana mana baik di toko buah, pasar maupun swalayan.

      buah naga merah


      4. Buah naga hitam

      Seperti namanya buah naga hitam juga memiliki daging buah yang hitam. Warna hitam pada daging buah didapatkan dari pupuk yang dipakai yakni black natural.  Black natural mengandung tinggi betakaroten yang dapat mempengaruhi perubahan warna pada buah naga. Pada dasarnya keempat jenis buah naga ini memiliki ciri fisik yang sama hanya warnanya saja yang membedakan. Buah naga hitam terbilang masih sangat jarang ditemukan dipasaran. Di Indonesia sendiri buah naga hitam masih sangat minim sekali keberadaannya karena varietas ini tergolong baru dan masih sangat sedikit petani yang membudidayakan jenis ini.




      Buah Naga Banyak Manfaat Untuk Kesehatan Dan Kecantikan :

      1. Buah naga sebagai antioksidan alami yang dapat menangkal penyakit kanker. Kanker merupakan momok yang menakutkan bagi sebagian orang karena sangat berbahaya. Bila terlambat penanganan bisa bisa nyawa taruhannya. Untuk mencegah penyakit kanker minumlah jus buah naga sebagai antioksidan alami untuk menangkal radikal bebas yang dapat menyebabkan kanker.

      2. Buah naga kaya akan mineral fosfor dan kalsium untuk kesehatan tulang, gigi dan perkembangan sel dalam tubuh. Mineral dan fosfor sangat dibutuhkan tubuh untuk memelihara kekuatan tulang, gigi, serta perkembangan sel.

      3. Buah naga banyak mengandung serat. Mengkonsumsi buah naga sangat dianjurkan untuk anda yang bermasalah dengan pencernaan. Jika susah buang air besar segera saja makan buah naga dijamin buang air besar jadi lancar.

      4. Mencegah osteoporosis/pengapuran tulang
      Buah naga kaya akan kalsium fosfor dan mineral yang dibutuhkan tubuh untuk tulang dan juga dapat memperbaiki jaringan sel yang rusak.

      5. Mengobati diabetes.
      Penyebab diabetes adalah tingkat gula darah yang tidak terkontrol karena hormon insulin yang tidak bekerja sesuai mestinya yaitu mengatur kadar gula dalam darah.. Buah naga mengandung serat alami yang dapat membantu menstabilkan gula darah anda.

      6. Biji buah naga mengandung lemak tak jenuh yang dapat menurunkan kadar kolestrol dalam darah. Kolestrol berlebih akan memicu berbagai masalah kesehatan antara lain kegemukan, darah tinggi, gangguan jantung dll. 

      7. Buah naga juga memiliki manfaat yang baik untuk memelihara kesehatan kulit anda agar tampak bersih kencang dan halus. Selain di makan langsung juga bisa anda haluskan lalu gunakan untuk lulur. 

      Seribu Khasiat Tanaman Binahong

      Daun binahong merupakan salah satu tumbuhan herbal yang memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan. Tumbuhan yang konon berasal dari Korea ini sekarang sudah banyak ditanam di Negara kita. Daun yang tebal dan berlendir serta tumbuh dengan menjalar membuat tanaman binahong ini sangat mudah untuk dikenali. Daun binahong dapat dikategorikan sebagai tanaman obat dikarenakan pada tumbuhan ini banyak mengandung asam aleanolik, Asam askorbat, Flavanoid, minyak atsiri dan beberapa zat lainnya yang bermanfaat buat kesehatan. DiNegara Cina daun binahong sudah cukup populer dan umumnya penduduk disana menjadikan tumbuhan ini sebagai obat alami untuk menambah stamina dan biasanya daun binahong disajikan dalam wujud teh. Dinegara kita sendiri, kita sering menemui tanaman ini disekitar pekarangan rumah yang biasanya dijadikan sebagai tanaman hias dan anehnya jarang sekali orang mengetahui bahwa tanaman binahong ini merupakan jenis tanaman obat. kebanyakan mereka hanya menganggap tanaman ini sebagai tanaman hias untuk memperindah pekarangan mereka padahal dibalik itu semua daun binahong memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan, dan berikut adalah beberapa manfaat daun binahong :



      khasiat dan manfaat daun binahong



      1. Khasiat daun binahong untuk mengobati luka.

           Didalam daun binahong terdapat zat antimikroba yang berfungsi sebagai pencegah tumbuhnya bakteri yang bisa mengakibatkan infeksi pada luka.
      Cara penggunaanya : Cuci bersih daun binahong yang sudah anda petik, remas-remas dan tempelkanlah pada area yang terluka. Cara seperti ini hanya bisa digunakan untuk mengobati luka yang ringan saja dan untuk luka yang cukup parah harus dibersihkan dahulu oleh dokter agar tidak terjadi titanus.

      2. Khasiat daun binahong untuk mengobati masalah gangguan pencernaan.

      Gangguan pencernaan bisa dialami oleh siapa saja, meski kelihatannya hanya sebuah masalah kecil namun terkadang bisa menimbulkan kepanikan. Masalah pencernaan yang sering kita alami biasanya adalah susah buang air besar dan juga wasir, jika kalian mengalami kondisi seperti ini kalian bisa mencoba resep yang satu ini : Ambil daun binahong satu genggam, kemudian rebus menggunakan dua gelas air, rebus terus sampai airnya hanya tersisa satu gelas. Biarkan dingin terlebih dahulu lalu saring dan minumlah satu kali dalam sehari.

      3. Manfaat daun binahong sebagai obat Ambeien

         Ambeien merupakan suatu penyakit yang biasanya disebabkan oleh kebiasaan duduk terlalu lama, penyakit ini terjadi karena kurangnya serat pada makanan yang kita konsumsi setiap harinya. Untuk mengobati penyakit ini kalian bisa mencoba resep alami dari daun binahong, caranya : Ambil 1 genggam binahong lalu rebus bersama tiga gelas air dan sisakan kira-kira tinggal dua gelas lalu angkat dan saring setelah dingin minumlah air rebusan daun binahong tadi satu kali sehari.

      4. Mengobati tekanan darah tinggi

         Manfaat daun binahong selanjutnya adalah untuk mengobati tekanan darah tinggi (Hipertensi). Hipertensi adalah salah satu bentuk penyakit yang perlu kita waspadai, biasanya penyakit seperti ini disebabkan karena kurang terkontrolnya makanan yang kita konsumsi, misalnya terlalu sering mengkonsumsi makanan yang manis atau daging kambing. Jika anda menderita hipertensi ada baiknya jika mulai saat ini anda selalu menjaga pola makan dan berusaha rajin olahraga. Untuk mengobati sakit hipertensi anda juga bisa meminum ramuan dari daun binahong dan untuk pembuatannya sama persis seperti cara nomer dua.

      5. Manfaat daun binahong untuk mengobati batuk ringan

         Banyak sekali tumbuhan alami yang bisa anda jadikan sebagai obat dan daun binahong ini juga bisa kalian gunakan sebagai obat batuk jika menyerang keluarga anda.

      6. Khasiat daun binahong untuk mengobati radang ginjal.
         Semakin maju dan berkembangnya zaman, ternyata semakin banyak berbagai jenis penyakit yang bermunculan. Kata pepatah, "Mencegah selalu lebih baik dari pada mengobati". Jika kalian tidak ingin terserang penyakit radang ginjal cobalah berusaha memiinum air putih paling tidak delapan gelas perharinya, tak hanya itu saja kebersihan air yang akan kita minum juga perlu diperhatikan. Buat kalian yang sudah terlanjur terserang radang ginjal, kalian bisa mencoba membuat ramuan dari daun binahong. Cara membuat rauannya sama seperti cara nomer 2.

        Hidup sehat itu dimulai dari sekarang, berbenah diri dari sekarang demi kesehatan dimasa yang akan datang. Demikian informasi manfaat dan khasiat daun binahong dari saya, semoga ulasan ini berguna buat anda.

      8 Obat Batuk Untuk Ibu Hamil Yang Aman Untuk Dikonsumsi

      Macam-macam tumbuhan yang bisa dijadikan sebagai Obat Batuk Untuk Ibu Hamil yang aman untuk dikonsumsi | Kehamilan merupakan suatu  hal yang sangat dinanti-nanti oleh pasangan suami istri setelah usai menikah. Jika sang ibu dalam masa kehamilan maka kondisi dan daya tahan tubuh sang ibu pasti akan menurun. Karena memang pada masa kehamilan nutrisi yang masuk kedalam tubuh sang ibu harus berbagi dengan calon buah hatinya, sehingga merupakan hal yang sangat wajar ketika ibu sedang mengandung nafsu makannya akan bertambah. Pada masa mengandung trisemester pertama para ibu hamil sering mengalami mual-mual dan muntah yang menyebabkan dehidrasi atau kekurangan cairan dan biasanya hal tersebut akan berujung pada sakit batuk. Jika sakit batuk yang diderita sang ibu dibiarkan begitu saja tentunya akan mengganggu kesehatan sang ibu dan juga calon buah hatinya, oleh sebab itu jika anda sedang hamil dan sedang mengalami sakit batuk segeralah cepat-cepat menanganinya dan jangan sampai menganggap masalah ini sepele.
         Berbagai macam obat batuk memang sudah banyak tersedia diApotek, akan tetapi tidak semua obat batuk bisa dikonsumsi oleh ibu hamil. Jika anda sembarangan meminum obat batuk bisa-bisa haltersebut akan membahayakan kesehatan anda dan juga calon buah hati anda. Ada baiknya jika anda mengkonsultasikan terlebih dahulu pada bidan atau dokter kandungan langganan anda jika hendak membeli obat batuk untuk ibu hamil diApotek. Namun jika anda tidak mau mengambil resiko dengan meminum obat batuk yang tidak tau seberapa besar dosis dari obat batuk tersebut anda dapat beberapa cara mengobati batuk secara alami berikut ini :


      Obat Batuk Untuk Ibu Hamil

      Obat Batuk Untuk Ibu Hamil


      1.) Banyak-banyak meminum air putih yang hangat.

         Buat anda yang sedang hamil cara mengobati batuk yang paling mudah anda lakukan adalah dengan meminum air putih hangat, karena dengan meminum air putih yang hangat dapat membantu mengurangi raya nyeri ditenggorokan dan juga bisa mempercepat keluarnya dahak penyebab batuk.

      2.) Menghirup uap air panas.

         Taukah anda ternyata dengan menghirup uap air panas sampai beberapa menit ternyata juga bisa dijadikan sebagai obat batuk untuk ibu hamil, karena setelah menghirup uap air panas maka tenggorokan akan terasa lebih plong dan lega.

      3.) Memakan-makanan yang hangat-hangat contohnya seperti sup ayam yang masih hangat, hal ini bertujuan untuk merangsang tenggoroaan supaya lendir cepat dapat keluar.

      4.) Meminum wedang jahe merah

         Manfaat jahe merah sangat banyak sekali dan diataranya adalah  sebagai obat batuk alami, dan jahe merah ini sangat aman dikonsumsi oleh ibu hamil selama tidak melebihi batas. Karena jika terlalu berlebihan meminum wedang jahe merah dapat menyebabkan perut terasa panas dan tenunya ini tidak baik buat kesehatan janin anda.

      5.) Mengunyah blimbing  wuluh.

         Blimbing wuluh juga bisa dijadikan obat batuk alami untuk ibu hamil akan tetapi jika anda mempunyai masalah kesehatan lambung, misalkan sakit Mag akan lebih baik jika cara ini tidak anda terapkan, kerena buah blimbing wuluh yang rasanya sangat masam bisa menyebabkan asam lambung meningkat.


      6.) Minumlah perasan lemon yang dicampur dengan madu.

         Cara yang keenam ini juga aman untuk mengobati batuk pada ibu hamil. Cara penggunaanya Peraslah satu buah jeruk lemon lalu tambahkan dengan sedikit madu kemudian minumlah pada saat pagi dan sore hari.

      7.) Meminum perasan dari jeruk nipis dicampur dengan kecap manis.

         Peraslah satu buah jeruk nipis kemudian tambahkan setengah sendok teh kecap manis minumlah pada saat pagi dan sore hari, cara seperti ini sudah biasa saya pergunakan sebagai obat batuk alami dikeluarga saya.

      8.) Dengan mengunyah kencur.

         Memang sih mengunyah kencur itu rasanya tidak enak banget dibalik itu semua ternyata kencur juga bisa membantu melegakan tenggorokan kita diwaktu batuk, jadi apa salahnya jika anda mencobanya. Caranya cucilah kencur dengan bersih lalu kunyah-kunyah dan rasakan perbedaan setelah mengunyah kencur tadi.

        Beberapa obat batuk untuk ibu hamil diatas menurut saya sangat aman sekali, namun jika dalam beberapa hari sakit batuk anda tidak juga mereda sebaiknya segera periksakan kedokter keluarga anda, sekian tips dari saya semoga dapat membantu anda.

      Manfaat Daun Buah Sirsak Yang Ampuh Untuk Mengobati Berbagai Penyakit

      Berbagai macam manfaat dan khasiat daun buah sirsak sebagai obat berbagai penyakit kronis | buah Sirsak adalah salah satu tumbuhan yang dapat hidup dengan subur pada dataran tropis seperti diNegara kita. Buah sirsak konon berasal dari Negara Amerika ini memiliki rasa yang manis dan sedikit asam, tentunya dengan tekstur buah dengan rasa seperti itu pastinya banyak disukai oleh lidah orang indonesia termasuk keluarga saya. Dilingkungan sekitar saya buah ini banyak tumbuh dipekarangan rumah dan dikebun, tumbuhan ini dapat tumbuh sumbur meskipun tidak dilakukan perawatan secara ekstra sehingga banyak penduduk disekitar saya menanam buah ini.
      Anda juga akan sangat mudah sekali menemukan buah sirsak dipasaran karena buah ini memang cukup populer dimana saja. Cukup merogoh kocek sekitar 15 ribu rupiah anda sudah bisa membeli buah ini, meski harganya yang cukup murah namun ternyata buah sirsak memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita, dan berikut adalah beberapa manfaat daun sirsak yang sudah saya rangkum .

      Manfaat alamisak bauh dan daun Sir


      Beberapa Kandungan Yang Terdapat Dalam Buah Sirsak

      1. Serat.

      Buah sirsak memiliki banyak serat yang memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan pencernaan anda. Jika kalian sedang berdiet maka dengan meminum jus bush sirsak ternyata bisa mengurangi nafsu makan dan juga dapat kadar kolestrol dalam tubuh kita.

      2. Karbohidrat

      Meminum satu gelas jus buah sirsak juga bisa mengenyangkan perut anda karena buah sirsak memiliki kandungan karbohidrat yang cukup tinggi.

      3. Kalium dan fosfor

      Dengan rajin mengkonsumsi buah sirsak dipercaya dapat menghindarkan penyakit Osteoporosis, karena buah ini banyak mengandung Fosfor dan Kalium yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang dari pengkroposan.

      4. Air.

      Buah sirsak banyak  mengandung air yang dapat menghilangkan dehidrasi.

      Tak hanya buahnya saja yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan namun daun buah sirsak juga memiliki manfaat yang bagus untuk kesehatan dan di atarannya adalah sebagai berikut :


      Manfaat Daun Buah Sirsak :


      1. Pencegah penyakit kanker

      Daun sirsak memiliki kandungan senyawa aktif yang berfungsi sebagai penangkal serangan radikal bebas penyebab kanker. Selain itu daun sirsak dipercaya orang orang dari dulu sebagai obat alami sakit kanker, cara penggunaanya adalah : ambil satu gengam daun sirsak yang sudah tua lalu rebus dengan 3 gelas air dan sisakan hingga 1 gelas saja. Minumlah secara teratur dua  sampai tiga kali sehari, sambil berdoa semoga kepada yang menciptakan hidup, semoga penyakit yang kita derita akan lekas sembuh.

      2. Manfaat daun buah sirsak sebagai obat rematik.

      Untuk mengobati rematik menggunakan daun buah sirsak caranya tumbuk daun sirsak yang sudah tua, lalu tempelkan secara merata pada bagian yang terasa sakit. Lakukan hal ini secara teratur sampai dirasa sakit rematik mulai mereda.

      3. Mengobati Asam Urat

      Untuk mengobati asam urat cara penggunaannya sam seperti cara nomer satu, yaitu rebus daun sirsak yang sudah tua dengan tiga gelas air kemudian diminum secara teratur.

      4. Mengobati bisul

       Untuk mengobati bisul anda dapat menumbuk daun sirsak yang sudah tua kemudian ditempelkan pada bagian tubuh yang terkena bisul.

      5. Manfaat daun sirsak sebagai obat sakit pinggang.

      Caranya sama dengan diatas rebuslah segenggam daun sirsak tua dengan 3 gelas air masak hingga tinggal 1 gelas.minumlah sehari 1 kali setengah gelas saja.

      Tidak semua penyakit harus dibawa kedokter ataupun diberikan obat dari apotek, apa salahnya jika memanfaatkan obat- obatan alami yang terdapat disekitar kita. Selain lebih murah obat alami juga tidak menimbulkan resiko atau dampak negatif.